SMKN 1 Singosari

Rise.Up KIM

Arti Nama dan Logo Rise.Up KIM

Arti Nama

Rise.Up KIM berasal dari kata Rise dan Up yang berarti "Terus Berkembang",

yakni Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang bertekad untuk terus mengembangkan seluruh potensi lokal yang ada pada masyarakat, khususnya di daerah Kabupaten Malang.

Arti Logo

Gambar bintang melambangkan suatu tujuan, yakni tujuan bersama yang muncul dari seluruh elemen masyarakat dan harus diwujudkan.

Gambar buku melambangkan ilmu, yakni ilmu yang berperan sebagai jembatan penghubung untuk mewujudkan suatu tujuan.

Gambar obor melambangkan semangat yang berkobar, yakni semangat yang dimiliki oleh setiap anggota masyarakat khususnya para generasi-generasi muda di setiap daerah dalam tindakan mewujudkan tujuan yang ada.

Gambar segilima melambangkan jumlah sila yang ada pada Pancasila,melambangkan nilai-nilai yang terkandung pada setiap sila berperan sebagai batas / filter bangsa Indonesia dari pengaruh external yang bersifat destruktif.

Gambar anak tangga melambangkan langkah-langkah alternatif yang dapat dilakukan untuk mencapai tujuan bersama, yakni

1. Menghimpun

2. Mengajak maju

3. Merubah pola fikir

4. Mengajar berkarya

5. Melakukan praktik. dan

Warna merah dan putih yang melambangkan kita bekerja mengabdi pada Negara Kesatuan Republik Indonesia

Jumat, 28 Agustus 2015

Gerimis Datang, Puluhan Pengendara Motor Cium Aspal Bundaran Tugu


Gerimis Datang, Puluhan Pengendara Motor Cium Aspal Bundaran Tugu
Jumat, 28 Agustus 2015 18:14


suryamalang.com

Jalan melingkar di Bundaran Tugu Malang yang dikeluhkan pengendara motor karena sangat licin saat hujan.

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Gerimis pertama yang mengguyurKota Malang menyebabkan sejumlah pengendara sepeda motor terjatuh di Bundaran Alun-alun Tugu Kota Malang, Jumat (28/8/2015).

Sedikitnya, ada 20 pengendara sepeda motor yang terjatuh akibat terpeleset aspal licin setelah terkena air hujan.

Salah satu pengendara yang terjatuh, yakni, Farida Rachim, warga Perumahan Pakisjajar, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

Farida baru dari kantor hendak pulang ke rumah mengendarai sepeda motor. Ia terjatuh dari kendaraannya saat melintas di Bundaran Alun-alun Tugu.

"Padahal sepeda motor saya berjalan pelan. Begitu ngerem sedikit langsung terpelanting dan jatuh. Aspalnya licin, seperti ada minyaknya," kata perempuan berjilbab itu.

Beruntung Farida tidak mengalami luka parah. Ia hanya mengalami lecet di kaki. Hanya saha bahu kirinya merasa nyeri akibat terjatuh dari sepeda motor.

"Setelah saya, ada satu pengendara lagi yang terjatuh. Kakinya patah dan langsung dibawa ke rumah sakit," ujarnya.

Juru parkir di depan kompleks SMA Tugu, Sugiharto alias Gendut mengatakan ada sekitar 20 pengendara yang terjatuh saat melintas di Bundaran Alun-alun Tugu.

Para pengendara terpeleset aspal yang licin setelah terkena air hujan. Para pengendara terjatuh secara beruntun. Begitu mengerem, sepeda motor langsung terpelanting.

"Aspalnya seperti terkena tumpahan oli. Kalau hujan hanya rintik-rintik, aspalnya malah licin dan banyak pengendara yang terjatuh," katanya.(*)

0 komentar:

Posting Komentar